Rabu, 05 Januari 2011

Spirited Away (2001)


Nah, ini sebenernya film anime lawas banget, tapi baru kemarin aku nontonnya XD~
Aku emang pecinta anime walau enggak termasuk freak. Kemarin, pas nyari-nyari film, kebetulan liat Spirited Away, langsung deh disabet buat ditonton.

Film ini sebenarnya masuk kategori misteri hantu-hantuan gitu, tapi menurutku nih film sama sekali enggak serem. Walau enggak serem, ada perasaan aneh kalau liat film ini (lebay mode), apalagi pas aku lihat tokoh hantu item pakai topeng itu (gak tahu deh siapa namanya, kalau bahasa inggrisnya sih No Face).

Anime 2D ini berkisah soal anak cewek bernama Chihiro yang pindah ke rumah baru bareng bapak ibunya. Tapi mereka malah kesasar ke sebuah tempat yang ternyata jadi tempatnya para hantu. Bapak ibu Chihiro berubah jadi babi, Chihiro sendiri terperangkap di dunia hantu dan gak bisa pulang.

Seorang anak laki-laki bernama Haku bantuin Chihiro agar bisa bertahan hidup di dunia hantu itu. Akhirnya Chihiro pun membaur dengan semua hantu dengan menjadi cewek bernama Sen yang bekerja di sebuah rumah pemandian.

Nah, inti ceritanya sih simple, bisa enggak sih Chihiro keluar dari dunia hantu? soalnya sama sekali enggak ada jalan bagi dia buat keluar ke dunia nyata.

Cerita hantu ini emang gak nakutin, tapi bikin aku merinding soalnya sambil ngebayangin gimana kalau misal itu terjadi sama aku. Jangan sampaaaiiii deeeehhh....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar